Industri kreatif di Indonesia saat ini sedang menuju kebangkitan. Walaupun demikian belum bisa juga disebut pesat. Pasalnya di Indonesia masih minim karya seni yang dihasilkan, Indonesia harus lebih kreatif lagi.

Dedi Mizwar selaku Wakil Gubernur Jawa Barat mengatakan seniman Indonesia go-International masih sedikit. Gagasan dan ide dari belum maksimal.

dedi miswar mediamuda.com mari terus berkarya

“Minimnya gagasan ini karena tidak ada wadah atau tempat untuk menyalurkannya,” kata Deddy saat Kongres Kesenian Indonesia, Bandung, pada bisniscom 4/12

Ia mengungkapkan perhatian pemerintah masih kurang dalam pemerataan pembangunan.

“Di beberapa daerah tidak ada pusat kebudayaan. Itu tanda pemerintah tidak prioritaskan kebudayaan dalam pembangunan,” tambahnya.

Untuk itu, aktor senior yang sudah lama melintang di pertelevisian Indonesia mengimbau kepada seniman Indonesia untuk terus berkarya dan menuangkan ide-ide kreatifnya menjadi suatu karya yang dapat menginspirasi banyak orang untuk ikut berkarya.

Dikesempatan berbeda, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan mengatakan, di era milenium seperti sekarang ini, seniman juga harus memanfaatkan teknologi sebagai alat untuk menuangkan kreatifitasnya.

“Orang Jepang, China, Amerika boleh pintar menciptakan teknologi. Orang Indonesia, yang harus bisa memanfaatkan teknologi itu utuk ciptakan sesuatu yang kreatif,” katanya beberapa waktu lalu. (hrz/bisnis)