Banyak orang bilang pencari kerja itu lebih banyak dari pada lapangan kerja. Bisa juga pernyataan itu salah, realitasnya adalah lapangan kerja begitu luas, sementara pencari kerja terlalu memilih dan minim informasi.

Jika sesorang terlalu pemilih, wajar saja, tidak ada masalah. Mungkin saja gengsi atau ingin mendapatkan pekerjaan yang sesuai cita-citanya.

Tips : Gali informasi sebanyak-banyaknya. Kamu cari tahu ada berapa banyak perusahaan yg ada di kota kamu, baik di kotamadya maupun kabupaten, kemudian kamu kirim lamaran kerja. Tapi kirim lamarannya harus di saat dan waktu yang tepat dan jangan kirim lamaran di akhir tahun. sebab percuma perusahaan pasti mau tutup pembukuan, kirimlah lamaran kerja di awal tahun yaitu dari bulan januari sampai agustus misalkan perbulannya 10 lamaran, 10 x 8 bulan = 80 lamaran.. siapa tau nyangkut dan di terima kerja.

Mencari pekerjaan tidak berarti mencari posisi sebagai karyawan. Mencari pekerjaan bisa juga berarti mencari tahu kemampuan atau kelebihan kita yang bisa berguna/diperlukan bagi masyarakat atau orang banyak. Segera gali potensi diri yang memiliki nilai ekonomis dan aplikasikan ke masyarakat, potensi yang ada di diri kita pada dasarnya memiliki nilai yang berarti penghasilan.

mencari kerja

Jika memang masih tidak dapat juga sebaiknya membuka usaha saja.

tips: jika ingin membuka usaha maka mulailah dari hobby. Kemudian gali terus untuk bisa di jadikan penghasilan. Siapa tahu dengan usaha, bisa membuka lapangan kerja baru.