Pertempuran berlangsung antara Tom DeLonge dan Blink-182 yang beranggotakan Mark Hoppus dan Travis Barker tampaknya tak pernah berakhir. Apakah DeLonge hengkang atas kemauannya sendiri atau dia ditendang keluar? belum ada penjelasan terbuka sampai saat ini. Namun telah jelas, siapa pengganti Tom Delonge saat ini, adalah Matt Skiba dari Alkaline Trio.

tom delonge suka tantangan

Dalam sebuah wawancara baru dengan Esquire, DeLonge masih memiliki ruang di hatinya untuk Blink, tetapi ia suka melakukan banyak hal sekaligus. Kemudian ia mengatakan kepada publik bahwa ia selalu merenungkan sepanjang waktu.

Tom menyukai kebersamaan bersama Blink 182. Tapi sebagai seorang seniman, Tom menemukan kesenangan dalam menantang diri sendiri untuk memahami dan belajar, untuk membuat jenis baru dari seni, dan membuktikan diri layak mendapat perhatian dan kekaguman masyarakat. Ini apa yang seorang seniman keinginan. Jika tidak ada tantangan, maka posisinya akan sulit.

“I reflect on it all the time. I love Blink. I started that band. I named the band. I found the members. I put that whole thing together. I never meant for it to be the only thing in my life. I also never meant for it to ever not be in my life. But I am an artist, and I find pleasure in challenging myself to understand and learn, to create new types of art, and prove myself worthy of people’s valued attention and admiration. It’s what any artist desires. So when the challenge isn’t there, then I find myself in a difficult position.”

Walau demikian Tom juga tidak pernah bosan berada di Blink, hanya ingin hidupnya lebih berwarna.

“With Blink, it was never boring…here’s a lot of downtime,” he said. “And in that downtime, I was always doing other things…A lot of people are satisfied with just having that one thing in their life their entire time—and I envy them, by the way.”